Media Thailand Puji Lini Depan Timnas Indonesia, Begini Katanya

Rifqi Herjoko
Timnas Indonesia U-23

NAM DINH – Media Thailand memuji lini depan dari skuad Garuda Muda jelang laga semifinal sepak bola SEA Games 2021 Vietnam. Tak cukup sampai di situ, mereka secara terbuka memuji kemampuan beberapa pemain Tanah Air yang dapat dikategorikan berbahaya.

 Duel panas antara Indonesia U-23 vs Thailand U-23 digelar di Stadion Stadion Thien Truong, Vietnam, Kamis (19/5/2022) pukul 16.00 WIB. Kedua tim diyakini bakal tampil ngotot di laga nanti demi melaju ke babak final.

Salah satu media ternama Thailand, Siam Sport, telah merilis preview pertandingan antara Indonesia vs Thailand. Menurutnya, tim Gajah Perang itu akan bermain dengan formasi 4-2-3-1.

Kiper andalan Kawin Thamsatchanan akan berperan sebagai kapten tim. Lalu, Kornwit Tasa akan dipasang sebagai penyerang tengah di laga nanti. Dia akan dibantu oleh Benjamin Davis dan Ekanit Panya dalam menjalankan tugasnya untuk mencetak gol.

Media tersebut selanjutnya menyoroti skuad Indonesia U-23 yang akan diturunkan di laga nanti. Mereka lantas mewaspadai beberapa pemain yang dikategorikan berbahaya.

“Pada lini depan, terdapat pemain muda yang memiliki kecepatan tinggi, Ronaldo (Kwateh),” bunyi pernyataan media tersebut dilansir dari Siam Sport, Kamis (19/5/2022).

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network