Meme THR Jokowi Diunggah Sri Mulyani Auto Ngakak

Nanang Wijayanto
di Instagram resminya. FOTO/Instagram/@smindrawati

JAKARTA, iNews.id - Meme percakapan soal THR antara Presiden Jokwi dan Menkeu Sri Mulyani membuat tertawa, minimal senyum-senyum membacanya.

Nah Menteri Keuangan Sri Mulyani mengunggah meme soal THR tersebut  dari warganet di Instagram. Meme kreatif dan jenaka itu soal kapan THR pegawai pemerintah dicairkan. 

"Orang Indonesia memang kreatif dan jenaka. Setiap menjelang Hari Raya Iedul Fitri, saya sering mendapat kiriman meme. Meme tersebut berisi sindiran jenaka mengenai kapan THR akan diumumkan dan dibayar pemerintah," tulis Sri Mulyani di akun Instagram resminya seperti dikutip SINDOnews,Selasa (19/4/2022). 

Meme soal THR tersebut memuat foto Presiden Joko Widodo (Jokowi) sedang berbincang dengan Sri Mulyani. Namun lucunya, dibumbuhi dengan tulisan lucu dan menggelitik. "Sri, gaji ke-13 dan THR sudah disiapkan uanngnya," kata Jokowi dalam meme tersebut. "Sudah pak, pencairan didahulukan untuk pensiunan yang dah pikun dan cerewet/bawel biar gak nge-WA terus ke HP saya. Sebel banget..!" jawab Sri Mulyani. 

Selanjutnya di foto angel ke dua juga memuat meme yang tak kalah lucu. "Sri...Apakah uang THR harus bisa cair minggu ini," tanya Jokowi dalam meme di foto kedua. 

"Sudah pak...Yang didahulukan orang Depok," jawab Sri Mulyani. Dalam keterangan meme tersebut, Sri Mulyani juga merinci soal aturan THR 2022. THR diberikan kepada TNI dan Polri, pensiunan dan ASN pusat hingga daerah. 

Agar Tidak Boros Terkait kebijakan THR telah diatur melalui Peraturan Pemerintah Nomor 16 Tahun 2022 dan telah disetujui Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network