MUARA TEWEH, Baritoinfo.id -Bencana banjir di Kalimantan yang melanda Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, Senin (23/5/2022) meluas.
Luapan banjir di Kabupaten Barito Utara sedikit demi sedikit menggenangi beberapa wilayah di Kecamatan tersebut.
Sedikitnya ada enam Kecamatan di Kabupaten Barito Utara yang terendam banjir dan sebagian warga mengungsi secara mandiri di dataran tinggi.
Enam kecamatan itu adalah Kecamatan Lahei, Lahei Barat, Teweh Baru, Teweh Tengah, Teweh Selatan, hingga Montallat.
“Ada 6 kecamatan di Daerah Aliran Sungai Barito, semua mengalami banjir. Kalau ketinggian bisa sampai 1 meter atau 1,5 meter, warga mengungsi yang pasti ke tempat keluarganya atau paling tidak di lantai 2 rumahnya,” kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Barito Utara Gazali Montallatua, di ruang kerjanya, Senin (23/5/2022).
Editor : Muhamad Iskandar